Sat Lantas Polres Sergai Sosialisasi Penutupan Jalinsum Sementara, Catat Jadwalnya!!

Andy Liany - Selasa, 03 September 2024 22:01 WIB
Sat Lantas Polres Sergai Sosialisasi Penutupan Jalinsum Sementara, Catat Jadwalnya!!
istimewa
Sat Lantas Polres Sergai Sosialisasi Penutupan Jalinsum sementara, di Dvan Cafe Sei Rampah.
bulat.co.id - Satuan Lalulintas Polres Serdang Bedagai (Sergai) menggelar sosialisasi penutupan Jalinsum sementara.

Sosialisasi penutupan Jalinsum ini dilaksanakan di D'Van cafe, Selasa (3/9/2024), dihadiri Kasat Lantas Polres Sergai IPTU Fauzul Arasy diwakili Kanit Regident Satlantas Polres Sergai, Iptu Zulfan Ahmadi, didampingi KBO Lantas Ipda Juarno, serta Kanit Gakkum Ipda M. Solehan.

Diketahui, penutupan jalan ini dimulai dari Alun-alun Sergai sampai dengan perbatasan jembatan Sukadamai, dari hari Selasa - Rabu tanggal 10-11 September 2024 dari pukul 07.30 WIB s/d 11.00 WIB kemudian hari Kamis 12 September 2024 pada pukul 09.00 WIB sampai 13.00 WIB.

Kanit Regident Satlantas Polres Sergai, Iptu Zulfan Ahmadi, menegaskan bahwa penutupan Jalinsum ini dilakukan untuk mendukung kelancaran pertandingan dan memastikan keselamatan atlet serta pengguna jalan lainnya guna mensukseskan PON XXI Tahun 2024 khususnya di wilayah Kabupaten Serdang Bedagai.

"Sebanyak 200 personil gabungan dari Polri, Dinas Perhubungan, TNI, dan Satpol PP akan diterjunkan untuk pengamanan di 197 titik sepanjang jalur yang digunakan," ungkap Iptu Zulfan.

"Personil tersebut akan bertugas untuk mengamankan setiap simpang dan putaran di sepanjang jalur yang dilalui, dan kita memastikan kelancaran arus lalu lintas selama acara berlangsung," tutupnya.

Sementara itu, KBO Lantas Ipda Juarno menambahkan, bahwa selama PON XXI berlangsung, lintasan perlombaan akan melibatkan beberapa rute dengan jarak yang bervariasi, menyesuaikan kebutuhan setiap kategori lomba.

"Kami memastikan bahwa setiap simpang dan titik rawan sudah siap dengan petugas yang mengatur arus lalin," kata Ipda Juarno.

Ipda Juarno menjelaskan, pengalihan arus dan penutupan jalan ini dilakukan untuk mengakomodasi rute perlombaan yang berbeda setiap harinya.

Pada tanggal 10 September, perlombaan putri akan mengambil rute dari Alun-Alun Serdang Bedagai hingga Kampung Pon Sei Bamban, dengan jarak tempuh 10 kilometer untuk kemudian berputar balik ke Alun-Alun dengan total jarak tempuh 20 kilometer.

"Untuk kategori putra, rute yang ditempuh lebih panjang, yakni dari Alun-Alun Serdang Bedagai hingga Jembatan Suka Damai dengan jarak 15 kilometer dan berputar balik ke titik awal, dengan total jarak tempuh 30 kilometer," ujarnya.


Lanjut Juarno, pada tanggal 11 September, perlombaan putra akan kembali digelar dengan jarak tempuh yang lebih jauh, yakni 20 kilometer dari Alun-Alun Serdang Bedagai sampai Terminal Kajum Tebing Tinggi, yang kemudian berputar balik dengan total jarak tempuh 40 kilometer.

"Selanjutnya, pada tanggal 12 September, perlombaan akan dimulai dari Alun-Alun Kabupaten Serdang Bedagai menuju Kabupaten Simalungun tanpa adanya putar balik," ucapnya.

Terakhir, Ipda Juarno menyampaikan kepada Pengguna Jalan agar mengambil Jalur Alternatif, seluruh pengguna jalan diharapkan mengikuti petunjuk petugas di lapangan dan memanfaatkan jalur alternatif yang telah disiapkan.

"Harapan kita dengan pengamanan yang ketat dan pengaturan arus lalu lintas yang terstruktur, PON XXI akan menjadi ajang yang tidak hanya membanggakan bagi atlet, tetapi juga bagi masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai," paparnya.

Selain itu, bagi Siswa siswi tetap masuk seperti biasa, dengan Sekolah yang berada di Jalinsum Sergai dilintasi pagelaran PON XXI tidak diliburkan namun dapat memaksimalkan waktu dan akan menyaksikan kegiatan itu sesuai arahan Dinas Pendidikan Sergai, pihak Sat Lantas Polres Sergai juga telah melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah.

Kalau sifatnya emergency seperti orang sakit, kebakaran dan lainnya, maka hal tersebut bersifat darurat akan ada jalur alternatif hingga akan dibantu dan diprioritaskan oleh pihak Kepolisian.

Penulis
: Yusnar
Editor
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru