Ini 10 Kampus Terbaik di Dunia Versi THE WUR 2024, Nomor Dua Akan Dibangun di RI

Hendra Mulya - Minggu, 10 Maret 2024 12:30 WIB
Ini 10 Kampus Terbaik di Dunia Versi THE WUR 2024, Nomor Dua Akan Dibangun di RI
Istimewa
bulat.co.id - JAKARTA | Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi dunia, Times Higher Education (THE) World University Ranking (WUR) merilis daftar kampus terbaik dunia pada 2024. Pemeringkatan ini dilakukan dengan menilai 1.906 universitas di 108 negara dan wilayah.

Pemeringkatan THE WUR 2024 dinilai berdasarkan 18 indikator kinerja yang dikalibrasi dengan cermat pada lima bidang yakni pengajaran, lingkungan penelitian, kualitas penelitian, industri, dan pandangan internasional.

Pemeringkatan juga menganalisis lebih dari 134 juta kutipan di 16,5 juta publikasi penelitian dan mencakup tanggapan survei dari 68,402 peneliti di seluruh dunia.

Kampus Peringkat Satu di Dunia Versi THE WUR 2024

Peringkat pertama kampus terbaik di dunia kembali diraih oleh Universitas Oxford, Inggris. Kampus ini telah menduduki peringkat teratas selama delapan tahun berturut-turut.

Meski begitu, peringkat selanjutnya mengalami perubahan dari tahun ke tahun. Termasuk peringkat kedua tahun ini yakni Stanford University. Stanford naik ke peringkat kedua dan mendorong Universitas Harvard turun ke peringkat keempat.

Massachusetts Institute of Technology (MIT) naik dua peringkat ke peringkat ketiga tahun ini. Sementara University of Cambridge merosot ke posisi kelima, setelah tahun lalu berada di posisi ketiga.

Untuk melihat peringkat sepuluh teratas selengkapnya, berikut ini daftarnya.

10 Kampus Terbaik di Dunia Versi THE WUR 2024

Universitas Oxford - Inggris

Universitas Stanford - Amerika Serikat

Institut Teknologi Massachusetts - Amerika Serikat

Universitas Harvard - Amerika Serikat

Universitas Cambridge - Inggris

Universitas Princeton - Amerika Serikat

Institut Teknologi California - Amerika Serikat

Imperial College London - Inggris

Universitas California, Berkeley - Amerika Serikat

Universitas Yale - Amerika Serikat


Kampus Stanford Akan Dibangun di IKN Indonesia

Universitas terbaik kedua di dunia yakni Stanford bakal membangun kampusnya di Ibu Kota Nusantara (IKN) Indonesia. Informasi ini diutarakan langsung oleh Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Bambang Susantono.

"Kita juga bekerja sama dengan sekolah internasional ternama yakni Stanford University, mudah-mudahan nanti pada Mei mereka mulai membangun kampus," ungkapnya dikutip dari Antara, Sabtu (9/3/2024).

Diketahui bahwa pembangunan kampus Stanford di IKN akan dimulai dengan kebutuhan untuk riset. Masuknya Stanford ke IKN ini merupakan bagian dari rencana masa depan dalam rangka transfer pengetahuan bertaraf internasional.

Misalnya seperti nature based solution, kota yang ramah anak dan kota yang ramah gender seperti apa, kota yang memiliki Intelligent Transportation Systems (ITS) seperti apa, dan seterusnya.

Selain Stanford University, diketahui bakal ada juga kampus luar negeri yang akan membangun gedung di IKN. Salah satunya adalah Central Queensland University, Australia.

Berdasarkan peringkat THE WUR 2024, Central Queensland University termasuk top 33 kampus terbaik yang ada di Australia.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru