Bos KTM Tolak Mentah-mentah Marc Marquez, Ini Alasannya

Hendra Mulya - Sabtu, 22 Juli 2023 16:30 WIB
Bos KTM Tolak Mentah-mentah Marc Marquez, Ini Alasannya
internet
Marc Marquez

"Dia tak sepenuhnya bebas dari kesalahan. Gaya berkendaranya sudah tidak terlalu cocok dengan motor yang memiliki aerodinamis seperti saat ini. Itulah mengapa dia sering jatuh," ungkap Pierer.

Baca Juga :Ini Dia 9 Wakil Indonesia di Ajang Korea Open 2023

Tak ayal KTM yang berambisi menjadi juara menolak mentah-mentah untuk merekrut pembalap berjuluk The Baby Alien itu. Pierer optimistis dengan performa duo pembalap mereka, Brad Binder dan Jack Miller.

"Kami ingin menjadi juara dunia suatu hari nanti. Tapi mengontrak Marc Marquez bukan cara kami. Kami membangun pembalap sendiri, dari Moto3 ke Moto2," ungkapnya.

"Saya juga percaya pada Brad Binder dan Jack Miller, yang berjuang untuk gelar Moto3 bersama kami pada 2014 dan kini telah kembali," tambahnya.

Penulis
: Andy Liany
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru