Kilang Minyak Pertamina di Dumai Meledak

Ledakan Rusak Sejumlah Rumah Warga
Hendra Mulya - Minggu, 02 April 2023 09:03 WIB
Kilang Minyak Pertamina di Dumai Meledak
bulat.co.id -Kilang minyak Putri Tujuh Pertamina RU II Dumai, Provinsi Riau meledak, Sabtu (1/4/23) sekitar pukul 22.40 WIB. Ledakan yang memiliki suara tinggi itu mengakibatkan kilang terbakar.



Warga sekitar yang mendengar suara itu langsung berhamburan ke luar rumah dan pergi menuju titik suara ledakan untuk mengetahui apa sebenarnya peristiwa yang terjadi.



Seorang warga, Alex mengatakan, saat peristiwa ledakan terjadi, perabotan di rumahnya bergetar seperti wilayah tersebut sedang dilanda gempa.



"Saat peristiwa, suaranya begitu dahsyat, plafon rumah warga yang berdekatan dengan kilang sampai ambruk, Kata-kata juga pecah, selain itu, banyak dinding rumah warga yang retak saking kuatnya ledakan itu," ujar Alex.



Sementara itu,Humas Pertamina Dumai, Agustiawan, usai peristiwa belum bisa memberikan keterangan. "Kita siapkan laporan tertulisnya dulu," jawabnya.



Dilaporkan, ledakan juga terdengar hingga ke Pulau Rupat. Masjid Takwa di Jalan Sudirman Dumai juga terdampak akibat insiden di dalam kilang minyak Dumai ini.

Penulis
: Hendra Mulya
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru