Gerhana Bulan Sebagian Mulai Dinihari Nanti: Cek Daftar Wilayah dan Waktu Puncaknya

Hadi Iswanto - Sabtu, 28 Oktober 2023 17:00 WIB
Gerhana Bulan Sebagian Mulai Dinihari Nanti: Cek Daftar Wilayah dan Waktu Puncaknya
Gerhana bulan bulan sebagian akan terjadi di langit Indonesia pada 29 Oktober 2023 atau Minggu dinihari nanti
bulat.co.id -Fenomena gerhana bulan sebagian akan terjadi di langit Indonesia pada hari Minggu (29/10/2023) dini hari. Demikian Mengutip dari laman BMKG.

Gerhana bulan sebagian merupakan kondisi yang menyebabkan cahaya matahari terhalang oleh bumi pada saat posisi bulan, matahari dan bumi sejajar.

Hal ini menyebabkan tidak semua cahaya matahari dapat sampai ke bulan.

Peristiwa ini merupakan salah satu dampak dari dinamisnya pergerakan posisi Matahari, Bumi, dan Bulan yang hanya terjadi pada saat fase purnama dan dapat diprediksi sebelumnya.

Sebagian piringan bulan masuk ke umbra Bumi sehingga menyebabkan bulan akan tampak gelap sedikit kemerahan di bagian yang terkena umbra.

Gerhana Bulan Sebagian

Gerhana bulan sebagian adalah peristiwa gerhana terakhir di tahun 2023.

Sepanjang tahun 2023, terdapat empat kali gerhana, yang terdiri dari 2 kali gerhana matahari dan 2 kali gerhana bulan.

Gerhana matahari hibrid 20 April 2023

Gerhana bulan penumbra 5-6 Mei 2023

Gerhana matahari cincin 15 Oktober 2023

Gerhana bulan sebagian 29 Oktober 2023

Adapun fase gerhana bulan sebagian pada Minggu (29/10/2023) yaitu:

1. Fase gerhana mulai

01.00 WIB

02.00 WITA

03.00 WIT

2. fase gerhana sebagian mulai

02.34 WIB

03.34 WITA

04.34 WIT

3. Puncak gerhana:

03.14 WIB

04.14 WITA

05.14 WIT

4. Gerhana sebagian berakhir:

03.53 WIB

04.53 WITA

05.53 WIT

5. Gerhana berakhir

05.28 WIB

06.28 WITA

07.28 WIT

Wilayah yang Bisa Menyaksikan Gerhana Bulan Sebagian



Pada 29 Oktober 2023 mendatang, seluruh wilayah Indonesia dapat menyaksikan fenomena ini jika kondisi cuaca cerah.

Tidak diperlukan alat bantu atau hanya butuh mata telanjang saja untuk menyaksikan gerhana bulan sebagian.

Peneliti Astronomi dan Astrofisika di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Clara Yono Yatini mengatakan, fenomena gerhana Bulan sebagian tersebut dapat disaksikan wilayah Indonesia bagian barat pada 28 Oktober 2023 setelah tengah malam.

Sedangkan wilayah timur Indonesia dapat melihat fenomena gerhana Bulan sebagian menjelang bulan terbenam 29 Oktober 2023 pada dini hari.

Tertarik menyaksikan langsung gerhana bulan sebagian pada 29 Oktober 2023 mendatang?

Penulis
: Hadi Iswanto
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru