Heboh, Penampakan UFO di India, Penerbangan Ditunda Berjam-jam

Hendra Mulya - Senin, 20 November 2023 14:15 WIB
Heboh, Penampakan UFO di India, Penerbangan Ditunda Berjam-jam
Ilustrasi

bulat.co.id -INDIA | Penampakan objek terbang tak teridentifikasi atau UFO di dekat landasan bandara Internasional Imphal di Manipur, India sempat membuat heboh.

Akibat penampakan itu, sejumlah penerbangan dialihkan dan ditunda hingga berjam-jam.

Kejadian itu terjadi Minggu (19/11/23) waktu setempat. Pihak Operator Air raffic Conron (ATC) melaporkan telah mendeteksi UFO di landasan bandara tersebut. Dilansir dari media lokal News18, Senin (20/11/23), UFO tersebut dilaporkan melayang tinggi di atas Bandara Internasional Bir Tekendjarit, sekitar pukul 14.30 waktu setempat.

Akibatnya, dua penerbangan maskapai domestik IndiGo dialihkan sementara, sedangkan tiga penerbangan lainnya ditunda selama tiga jam lebih. Otoritas setempat juga menutup 'wilayah udara secara terkendali'.

"Akibat penampakan objek terbang tak teridentifikasi di wilayah udara yang dikendalikan otoritas Imphal, dua penerbangan telah dialihkan dan tiga penerbangan keberangkatan ditunda. Operasi penerbangan dimulai kembali setelah mendapat izin dari otoritas terkait," demikian pernyataan Direktur Bandara Chipemmi Keishing.

Operator ATC juga sempat melaporkan pihak mereka menerima pesan dari Pasukan Keamanan Industri Pusat (CSIF) bagian dari Kementerian Dalam Negeri sekitar pukul 14.30 waktu setempat. Pesan tersebut berisi pemberitahuan terkait adanya UFO yang terdeteksi di dekat bandara.

"UFO itu terlihat dengan mata telanjang sedang bergerak ke arah barat lapangan terbang setempat hingga pukul 16.00 waktu setempat," sebut operator ATC yang tidak disebut namanya itu kepada media lokal PTI.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru