Tokoh Pemuda Labuhanbatu Harapkan Mtq ke 54 Kabupaten Labuhanbatu Berjalan Baik

Teguh Adi Putra - Senin, 28 April 2025 20:05 WIB
Tokoh Pemuda Labuhanbatu Harapkan Mtq ke 54 Kabupaten Labuhanbatu Berjalan Baik
Istimewa
Deni Hendra Sitepu tokoh pemuda Labuhanbatu
bulat.co.id- Labuhanbatu | Mtq ke 54 dan Fsq ke 39 Kabupaten Labuhanbatu resmi dibuka bupati Labuhanbatu Maya Hasmita di desa Sei Berombang, kecamatan Panai Hilir, Senin (28/4/25).

Kegiatan Islami yang digelar selama 4 hari tersebut dimeriahkan penyanyi gambus ibu kota Anisa Rahman pada pembukaan dan ustad papan atas Ahmad Al Habsyi pada penutupan Kamis 1 Mei 2025.

Kepada wartawan, Deni Hendra Sitepu yang merupakan tokoh pemuda Labuhanbatu menyampaikan harapan atas terselenggara nya kegiatan luhur tersebut.

"Semoga melalui mtq ke 54 dan fsq ke 39 dapat mewujudkan insan Qur'ani yang kaffah dalam islam." ucapnya.

Pengusaha sukses yang juga penasihat beberapa organisasi besar di kabupaten Labuhanbatu yang terkenal humble dan tegas tersebut juga berharap pelaksanaan kegiatan Mtq ke 54 dan Fsq ke 39 dapat berjalan baik dan kondusif seiring dengan cita-cita pemerintah kabupaten Labuhanbatu.

"Kita juga berharap kiranya kegiatan luhur ini dapat berjalan baik demi cita-cita pemerintah membangun desa menata kota menuju cerdas dan bersinar." harap tokoh pemuda yang terkenal humble dan tegas itu.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Redaksi
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru