Siap-siap, iPhone di Masa Depan Punya Desain yang Bisa Digulung

Hendra Mulya - Senin, 17 Juli 2023 10:49 WIB
Siap-siap, iPhone di Masa Depan Punya Desain yang Bisa Digulung
Apple mengajukan paten untuk desain perangkat iPhone yang dapat digulung. (Istimewa)
bulat.co.id -JAKARTA |Desainsmartphonehingga saat ini terus berkembang setiap tahun. Mulai dari perangkat, kualitas komponen di dalam smartphone hingga perkembangan fisik.

Saat ini, smartphone dengan fisik yang dapat dilipat tengah menjadi trend dikalangan masyarakat. Namun, di masa mendatang, pengguna smartphone akan dikejutkan dengan perkembangan baru dari fisik smartphone.

Baca Juga :Tarif Parkir Kendaraan di Bandara Kualanamu Naik, Ini Besarannya

Bukan hanya sekedar dilipat, di masa depan, salah satu perusahaan smartphone raksasa akan mengeluarkan smartphone yang dapat digulung.

Apple bahkan sudah mengajukan paten untuk perangkatiPhoneyang dapat digulung itu.

Dilansir dariFastcompany, Senin (17/7/23), paten desain perangkat Apple ini telah diajukan pada November 2022 lalu dan diterbitkan pada 13 Juli 2023.

Paten tersebut menunjukkan desain ponsel yang dapat digulung menggunakan kaca tipis dan komponen yang memberikan tekanan pada layar, gunanya untuk menjaga agar tampilannya tidak rusak saat digulung.

Apple sendiri sebelumnya mengajukan banyak paten yang tidak pernah terwujud. Jadi keberadaan paten saja bukanlah indikasi pasti akan adanya produk baru dari perusahaan tersebut, melainkan hanya suatu kemungkinan.

Baca Juga :Pedagang Sayur di Sukabumi Tewas Dibacok OTK, Anak Alami Luka Lengan

Ide iPhone yang dapat digulung juga buat sesuatu yang dibuat-buat. LG telah meluncurkan TV yang dapat digulung, yaitu OLED R, yang sudah tersedia di pasaran.

Pabrikan lain seperti Motorola, TCL, dan Samsung juga telah mencoba penggunaan layar yang dapat digulung pada perangkat mereka, tetapi belum ada yang memasarkannya.

Penulis
: Redaksi
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru