Kalahkan Macan Tutul dalam Berburu, Gyra Kucing Paling Mematikan di Dunia

Gyra Kucing Paling Mematikan di Dunia
- Minggu, 15 Januari 2023 16:30 WIB
Kalahkan Macan Tutul dalam Berburu, Gyra Kucing Paling Mematikan di Dunia
Foto: Istimewa
Gyra, kucing dengan nama resmi Felis Nigripes
Baca juga: Parah, Indonesia Peringkat Pertama di Dunia Kecanduan Pengguna Gadget

Tubuhnya berpola totol seperti kucing-kucing domestik Afrika lainnya, misalnya Serval dan kucing Bengal. Di beberapa negara, Gyra disebut juga sebagai Black Footed Cat karena memiliki kaki dengan bulu berwarna hitam.

Ukuran tubuhnya yang kecil dan pendek membuatnya lebih mudah bersembunyi saat berburu, dan itu salah satu kekuatan Gyra.

Berburu Setiap Malam


Dia memiliki metabolisme yang dipercepat yang mengharuskannya untuk berburu hampir tanpa berhenti. Sebuah video dokumenter dibuat oleh BBC dan merekam bagaimana Gyra berburu setiap malam.

Dia bisa berjalan hingga 30 kilometer dan tetap gesit memburu seekor burung meskipun sudah mencoba terbang melarikan diri.

Sayangnya, Gyra, kucing berkaki hitam termasuk hewan langka dan masuk daftar spesies terancam punah menurut Union for Conservation of Nature and Natural Resources (IUCN) 2016.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru