Emas Terpantau Naik Lagi

- Sabtu, 10 Desember 2022 09:31 WIB
Emas Terpantau Naik Lagi
Istimewa
Emas
bulat.co.id -Harga emas yang dijual di Pegadaian hari ini, Sabtu (10/12/2022), terpantau naik untuk Antam dan cetakan UBS.

Berdasarkan informasi dari laman resmi Pegadaian, harga emas 24 karat Antam ukuran terkecil yakni 0,5 gram adalah Rp571.000, naik Rp2.000 dibandingkan harga kemarin (9/12/2022). Adapun harga logam mulia cetakan UBS 24 karat ukuran terkecil 0,5 gram di Pegadaian naik menjadi Rp533.000, naik Rp3.000.

Harga 1 gram emas Antam 24 karat di Pegadaian hari ini Rp1.038.000, naik Rp4.000 dari harga kemarin. Sementara itu harga emas 24 karat UBS di Pegadaian berada di Rp999.000, naik Rp6.000.

Baca Juga:Emas Berkilau Menjelang Rapat The Fed" target="_blank">Harga Emas Berkilau Menjelang Rapat The Fed

Selanjutnya, harga emas 24 karat Antam dengan ukuran 5 gram dibanderol Rp4.955.000, sedangkan cetakan UBS dengan berat yang sama dijual Rp4.896.000.

Kemudian, harga emas batangan 10 gram cetakan Antam hari ini dihargai Rp9.852.000. Sementara itu, harga emas batangan 10 gram cetakan UBS dihargai Rp9.739.000.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru