bulat.co.id -PEMALANG I Setelah membahas masalah penanganan sampah di Kabupaten Pemalang saat pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pemalang pada Senin (23/9/2024), Bupati Pemalang secara resmi meresmikan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (
TPST) Surajaya pada Selasa (24/9/2024).
Sebelumnya, Kabupaten Pemalang sempat menghadapi darurat sampah menyusul penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pesalakan.
Penutupan ini sempat menimbulkan krisis pengelolaan sampah, yang memaksa pemerintah Daerah untuk mempercepat peresmian TPST Surajaya sebagai solusi alternatif.
Acara peresmian TPST ini dihadiri oleh puluhan wartawan dari berbagai media serta konten kreator media sosial untuk mempublikasikan momen penting ini.
Hasan, salah satu tamu undangan, menyebutkan bahwa undangan untuk peresmian sudah disampaikan kepada media dengan jadwal pukul 09.00 WIB.
Dengan diresmikannya TPST Surajaya, diharapkan penanganan sampah di Pemalang dapat lebih baik dan tidak ada lagi kendala besar seperti yang terjadi sebelumnya.