bulat.co.id -
LABUHANBATU |
Guna mendukung salah satu
Prioritas Kita
yang disampaikan oleh Kapolda Sumut, Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol)
Agung Setya Imam Effendi, yaitu Penguatan Sistem Pembinaan Internal Polda Sumut
khususnya pada peningkatan kepuasan kerja personel. Polres Labuhanbatu
melaksanakan Program Sabtu Sehat dan Perayaan Hari Ulang Tahun Personel Polres
Labuhanbatu.
Baca Juga :Labuhanbatu Sampaikan Bahaya Dampak Narkotika di Giat FPK 12 Etnis">Satreskoba Polres Labuhanbatu Sampaikan Bahaya Dampak Narkotika di Giat FPK 12 Etnis
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh
Kapolres Labuhanbatu, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) James Hutajulu, Sabtu
(29/07/23).
Sebanyak 459 personel Polres dan
Polsek jajaran yang lahir pada periode bulan Januari hingga Juli 2023 dirayakan
ulang tahunnya, dengan cara sederhana di halaman Mapolres setempat.
Baca Juga :Labuhanbatu Raya Berikan Apresiasi">Hadiri Dies Natalis ULB, Ketua SMSI Labuhanbatu Raya Berikan Apresiasi
Kapolres Labuhanbatu AKBP James
Hutajulu menyebutkan, selain kegiatan Sabtu Sehat yang bertujuan untuk menjaga
stamina serta meningkatkan kebugaran dan kesehatan para personel, pihaknya juga
mengelar perayaan hari ulang tahun yang diselenggarakan untuk meningkatkan
motivasi kerja serta memberikan penghargaan kepada para personel yang berulang
tahun.
"Kedua kegiatan ini merupakan
implementasi dari program Prioritas Kita guna meningkatkan kepuasan kerja
personel," sebutnya.
Kapolres Labuhanbatu juga
menyampaikan, bahwa dengan diselenggarakannya kegiatan ini, diharapkan dapat
meningkatkan kepuasan kerja yang pada akhirnya dapat meningkatkan kinerja
personel.
"Pada prinsipnya, Polres
Labuhanbatu siap mendukung
pelaksanaan Program
Prioritas Kita guna terwujudnya transformasi Polri yang
Presisi," pungkasnya.