Bebek Songkem Khas Madura, Ternyata Mengandung Makna

- Rabu, 14 Juni 2023 14:15 WIB
Bebek Songkem Khas Madura, Ternyata Mengandung Makna
Idrus Habibi
Bebek songkeman (songkem) makanan khas dari Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, yang miliki makna.

Banyak makna yang terkandung di bebek sungkem yang hingga kini tetap dilestarikan hingga dijadikan makanan olahan oleh masyarakat.

Terletak di jalan. KH Asyhary sorongan No. 34, Taman Arum, Kecamatan Sampang, bebek songkem ini mudah ditemui dan harga yang relatif ramah di kantong.

"Resep masakan khas yang dari dulu tetap dilestarikan menjadikan sajian lengkap untuk berkumpul bersama teman dan keluarga dengan harga Rp 50.000 perporsi cukup untuk 3 orang". Kata M. Salim pemilik warung, Rabu (14/6/23).

Lanjut salim, Penyajian bebek ini mirip dengan pepesan karena dibungkus menggunakan daun pisang.

"Kalau diberi daun yang lain, rasa dan teksturnya berbeda. Namun dengan menggunakan daun pisang, rasanya lebih enak," paparnya.

Penulis
: Habibi
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru