bulat.co.id -NTT | Hari raya Natal 2023 hanya tinggal menghitung hari. Tepat pada 25 Desember 2023 mendatang, umat Kristiani akan merayakannya.
Natal merupakan momen paling ditunggu. Sebab, selain ibadat, momen
Natal juga kerap diisi dengan aktivitas lainnya seperti ber
wisata ke berbagai tempat
wisata rohani. Seperti yang ada di Nusa Tenggara Timur (NTT). Di sini banyak lokasi
wisata rohani yang dapat dikunjungi umat Kristiani.
1. Gereja Katedral Reinha Rosari
Gereja yang beralamat di Jalan Pastoran Katolik, Lokea, Larantuka, Flores Timur ini merupakan gereja katedral tertua di Larantuka yang dibangun pada 1884.
Nama gereja ini dulunya ialah Gereja Besi lantaran dibangun dari besi yang sengaja didatangkan dari Kota Den Haag, Belanda.
Hingga saat ini Gereja Katedral Reinha Rosari masih aktif digunakan sebagai tempat peribadatan umat Kristiani di Flores Timur.
2. Semana Santa (Pekan Suci)
Di Larantuka, Flores Timur, NTT, ada tradisi yang bisa menjadi objek
wisata religi untuk merayakan Natal, yakni prosesi Semana Santa. Tradisi
perayaan Paskah ini sudah dilangsungkan selama lebih dari 500 tahun atau 5 abad lamanya.
Wisata religi prosesi Semana Santa dilangsungkan mulai dari hari Rabu Abu hingga Jumat Agung. Patung Tuan Ma (Bunda Maria) akan diarak menuju Katedral Renha Rosari Larantuka sambil dinyanyikan lagu dan dinyalakan lilin sepanjang jalan.
3. Pulau Waibalun
Wisata
rohani di
NTT selanjutnya yang bisa dikunjungi saat
perayaan Natal yakni pulau yang berlokasi di Waibalun, Larantuka, Flores Timur.
Selain sebagai lokasi ziarah rohani, Pulau Waibalun juga menawarkan pemandangan bawah laut yang eksotis. Wisatawan bisa menyaksikan lomba renang dan dayung tradisional dalam rangkaian Festival Nelayan yang diadakan setiap Paskah Kedua.